Cari Blog Ini

Selasa, 30 November 2021

Beranda Penilaian Akhir Semester - Ganjil 2021/2022

Halo semuanya 🙋‍♀️🙋‍♂️🙋

Selamat datang di BERANDA UJIAN PENILAIAN AKHIR SEMESTER Ganjil Tahun Pelajaran 2021/2022. Informasi yang dapat anda peroleh kali ini adalah anda diminta untuk membaca Informasi berikut sebelum menyelesaikan ujian Penilaian Akhir Semester (PAS) yang diberikan sesuai waktu yang ditentukan.

Prosedur masuk Formulir Ujian ✍️

  1. Memilih/KLIK KELAS untuk menerima Form Ujian Penilaian Akhir Semester;
  2. KLIK mata pelajaran yang di ujikan, Catatan : jika anda mengakses form ujian PAS dengan laptop atau komputer maka anda perlu mempersiapkan akun google pribadi atau akun belajar.id untuk login
  3. Mengisi semua data berupa : Biodata (kelas dan nama lengkap) serta  Password dengan benar; Catatan :Jika anda mengalami kendala dalam password hubungi wali kelas anda untuk bertanya
  4. Menjawab semua soal Ujian Penilaian Akhir Semester dan menyerahkan hasil ujian setelah yakin jawaban yang anda di pilih dengan cara mengKLIK/sentuh "SUBMIT" atau "KIRIM"
  5. Anda cukup mengisi form ujian Penilaian Tengah Semester hanya 1 kali;
  6. Form ujian dibuka sesuai jadwal

Jika anda sudah selesai membaca dan memahami betul informasi yang diberikan, silahkan melanjutkan dengan mengKLIK "MULAI UJIAN" untuk memulai akses soal ujian✔️

MULAI UJIAN

Continue reading Beranda Penilaian Akhir Semester - Ganjil 2021/2022

Kamis, 11 November 2021

Jadwal Ujian Penilaian Akhir Semester - Genap TP. 2021/2022

lustrasi : Ujian Online

Penilaian Akhir Semester (PAS) merupakan evaluasi yang dilakukan oleh satuan pendidikan dengan tujuan untuk mengetahui daya serap peserta didik pada semua kompetensi dasar dalam pembelajaran selama enam bulan (satu semester). Penilaian Akhir Semester (PAS) di SMA Negeri 2 Kupang Tahun Pelajaran 2021/2022 pelaksanaannya dilakukan secara daring (dalam jaringan) baik dari rumah maupun di sekolah dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan Covid-19. Dalam pelaksanaannya, Panitia Ujian PAS akan mengirimkan soal melalui blog sekolah yang telah dikemas dalam bentuk Google Form melalui WA Grup kelas. 

Pelaksanaan PAS SMA Negeri 2 Kupang terjadwal pada hari Senin, 1 Desember 2021 sampai dengan Sabtu, 7 Desember 2021. Dimulai pukul 08.00 sampai 13.30 WITA sesuai jadwal mata pelajaran yang di uji. Persiapan yang perlu dilakukan oleh peserta didik seperti mempelajari kembali materi, mencari lokasi sinyal wifi yang lebih stabil, mengecek dan mempersiapkan kuota dan tidak lupa berdoa agar ujian PAS terlaksana dengan baik dan lancar.

Adapun Jadwal Ujian Penilaian Akhir Semester (PAS) sebagai berikut :

Kelas XII



Kelas XI


Kelas X




Salam Bahagia

Continue reading Jadwal Ujian Penilaian Akhir Semester - Genap TP. 2021/2022

Selasa, 09 November 2021

Pelantikan BP OSIS tahun Pelajaran 2021/2022

 

Kegiatan Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih sekaligus Pelantikan Badan Pengurus OSIS Tahun Pelajaran 2021/2022 telah terlaksa pada hari Senin, 8 November 2021. Kegiatan pelantikan ini dipimpin oleh Kepala Sekolah SMAN 2 Kupang Bapak Drs. Maximilian R.N. Nggeolima, M.Pd.

      Kegiatan ini dimulai dengan pengibaran Bendera Merah Putih Oleh Petugas, dan dilanjutkan dengan kegiatan Pelantikan Badan Pengurus OSIS Tahun Pelajaran 2021/2022 ditandai dengan Pembacaan SK oleh wakasek kesiswaan Bapak Frangky Amalo, S.Pd, dilanjutkan dengan acara Serah terima jabatan OSIS lama ke OSIS baru sekaligus Penyamatan Pita oleh Kepala Sekolah kepada perwakilan siswa dan diikuti dengan ditandatangani berita acara serah terima jabatan Ketua OSIS dan Ketua MPK tahun pelajaran 2021/2022. 

    Pada kegiatan ini, Kepala Sekolah, Bapak Drs. Maximilian R.N. Nggeolima, M.Pd Memutuskan untuk Memberhentikan dengan Hormat Pengurus OSIS SMA Negeri 2 Kupang tahun pelajaran 2020/2021 dengan Ucapan terima kasih atas Dharma bakti dan Pengabdiannya kepada Almamater, Mengangkat dan menetapkan Pengurus OSIS SMA Negeri 2 Kupang Tahun Pelajaran 2021/2022, dan Menugaskan Pengurus OSIS Tahun Pelajaran 2021/2022 untuk menyusun program kerja dan melaksanakan kegiatan-kegiatan OSIS dalam rangka pembetukan sikap kreatifitas dan kemandirian sebagai generasi muda Bangsa Indonesia.

Kegiatan ini mengajarkan kepada kita pentingnya Jiwa Nasionalisme yang harus selalu ditanamkan kepada kita untuk terus memperingati para Pahlawan Bangsa yang telah gugur dalam memerdekakan Negara tercinta kita Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dan sekaligus menanamkan pentingnya jiwa kepemimpinan dalam berorganisasi.

Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih sekaligus Pelantikan Badan Pengurus OSIS tahun pelajaran 2021/2022 ditutup dengan doa oleh Ibu Meyke Bawuna, S.Pd dengan diawali dengan lagu Betapa Kita Tidak Bersyukur oleh seluruh peserta upacara.

Dokumentasi situasi Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih sekaligus Pelantikan Badan Pengurus OSIS 2021/2022.













Selamat bertugas untuk Badan Pengurus OSIS dan MPK Tahun Pelajaran 2021/2022


           

Continue reading Pelantikan BP OSIS tahun Pelajaran 2021/2022

Pemilihan Ketua OSIS dan Ketua MPK Tahun Pelajaran 2021/2022

           

Bapak Sadarudin Suharto, Se

Berlanjut dari masa kepengurusan OSIS tahun pelajaran 2020/2021 SMAN 2 Kupang yang akan berakhir, Kegiatan Pemilihan Ketua OSIS dan Ketua MPK SMAN 2 Kupang tahun pelajaran 2021/2022 telah terlaksana dengan baik sesuai jadwal, dalam kegiatan ini panitia Guru dan Siswa (OSIS) berperan sebagai fasilitator dalam pemilihan ketua yang dilakukan dengan menggunakan media komputer yang mana sistemnya telah diatur menggunakan aplikasi Googleform, sehingga setiap pemilih dapat melihat dengan jelas profil masing-masing calon ketua OSIS dan calon ketua MPK yang kemudian akan dipilih.

Adapun rincian daftar pemilih yang ada di SMAN 2 Kupang yang berjumlah 1.269 Orang dari keseluruhan peserta didik kelas X, XI, dan XII. Pembagian daftar pemilih ini dirancang menjadi 3 bagian berdasarkan waktu pemilihan, yaitu pada pukul 11.30-13.00 WITA diberikan waktu pemilihan untuk kelas (X BHS, IPA, IPS kelas A) dan kelas (XII BHS, IPA, IPS kelas B), pada pukul 13.00-14.00 WITA diberikan waktu pemilihan untuk kelas (X BHS, IPA, IPS kelas B) dan kelas (XI BHS, IPA, IPS kelas B), dan pada pukul 14.00-15.00 WITA diberikan waktu pemilihan untuk kelas (XI BHS, IPS, IPS kelas A) dan kelas (XII BHS, IPA, IPS kelas A).

Dari hasil kegiatan pemilihan ketua OSIS dan Ketua MPK diperoleh dari keseluruhan pemilih yang berjumlah 1.269 orang pemilih, dan yang memilih berjumlah 902 orang sedangkan yang tidak memilih berjumlah 367 orang. Berdasarkan hasil pemilihan dan perhitugan suara, diperoleh ketua OSIS terpilih memperoleh suara sebanyak 244 suara dan ketua MPK terpilih memperoleh suara sebanyak 332 suara. Dari hasil kegiatan ini, total suara yang didapat yakni memiliki prosentasi 71,1 % dari total suara (terlampir), sehingga kegiatan pemilihan ini sah dan dapat dilanjutkan dalam kegiatan pelantikan.

Hasil dari kegiatan ini memberikan penyegaran tentang pentingnya berdemokrasi dalam menentukan pilihan masing-masing sesuai hati Nurani dan juga mengajarkan pentingnya tanggungjawab dalam berorganisasi untuk membangun jiwa kepemimpinan dan membentuk pribadi yang Tangguh dan mandiri dengan menanamkan nilai-nilai disiplin, jujur, dan kerja keras sebagai modal utama untuk menjadi pemimpin masa depan.

Berikut dokumentasi situasi berlangsungnya kegiatan pemilihan Ketua OSIS dan Ketua MPK :

 





Berikut adalah hasil kegiatan pemilihan Ketua OSIS dan Ketua MPK :




 

Continue reading Pemilihan Ketua OSIS dan Ketua MPK Tahun Pelajaran 2021/2022

Senin, 08 November 2021

HUT KE-38, SMAN 2 KUPANG MEMBENTUK MINIATUR NKRI

Foto : Yana Mage

Miniatur NKRI

Pancasila lahir dari rahim Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT). Lewat refleksi dan tempaan perjuangan politik yang panjang. Politisi, pendidik, guru politik ,bung Karno muda disaat masa pembuangan di Ende pada tahun 1934 dibawa pohon sukun menemukan nilai-nilai kehidupan sosial budaya sebagai daya perekat dan pemersatu. Oleh ilmuwan dikatakan sebagai ideologi, alat pemersatu dan penggerak kekuatan Bangsa. Kemudian disebut Pancasila diperkenalkan dalam sidang Dokuritsu Junbi Cosakai (bahasa Indonesia: "Badan Penyelidik Usaha Persiapan Kemerdekaan") pada tanggal 1 Juni 1945, bersama ide lain. Namun argumen bung Karno tak terbantahkan, maka Pancasila dijadikan sebagai ideologi Pancasila hingga hari ini dimana ideologi Pancasila menjadi spirit lewat aktivitas intra dan ekstra sekolah. Di SMAN 2 yang berdiri sejak tahun 1984 menghidupkan keberagaman dengan menjunjung tinggi nilai toleransi. Maka  organisasi- organisasi eksra dan intra menjadi penting untuk dilaksanakan sebagai perwujudan miniatur NKRI.

Sebagai pelopor sekolah ramah anak di Kota Kupang, SMAN 2 (Smandu) Kupang membingkai NKRI dalam semangat sekolah kekeluargaan dengan prinsip dasar seluruh siswa merasa nyaman untuk mengenyam pendikan di lembaga ini seperti berada di rumah sendiri, dengan semboyan yang membumi "smandu dahsyat, disiplin siap, belajar pasti , prestasi ok"

Kedahsyatan smandu itu telah terbukti dalam berbagai aspek kehidupan sebagai masyarakar sekolah, dari sisi kekuatan sumber daya manusia tenaga pendidik. 

Segudang Prestasi

Suatu kampus terkenal karena diampuh oleh sejumlah guru besar dengan raihan prestasi akademik. Nama besar dapat menjadi merek dagang . Sama hal juga SMAN 2 kota Kupang yang terletak dipusat kota, samping kantor walikota Kupang memiliki suatu obsesi bahwa,setiap tamatan,  siswa wajib memiliki visi sekolah  dengan rerata guru smandu adalah mereka yang memang berlatar belakang alumni Lembaga Pendidikan Tenaga Kependidikan (LPTK)  dari beberapa Universitas terkemuka di Kota Kupang, dengan pengalaman mengajar yang mumpuni, bahkan beberapa guru bergelar master pada bidang ilmu yang di tekuninya, dari sisi prestasi akademik maupun non akademik, Smandu Kupang telah mencetak juara untuk berbagai lomba bidang keilmuan pada skala lokal, regional maupun Nasional, pada skala lokal Smandu Kupang termasuk salah satu sekolah unggulan yang selalu di jejali banyak pelamar pada saat PPDB berlangsung, hal ini disebabkan smandu Kupang sering menjuarai berbagai kegiatan baik berupa penulisan karya ilmiah remaja, debat bahasa inggris, debat bahasa jerman, olimpiade siswa, pidato dalam dua bahasa, penelitian ilmiah, berbagai aktifitas seni dan sebagainya, sebagai bukti nyata ada begitu banyak piala, piagam dan penghargaan yang di terima sebagai buah manis hasil pembelajaran akademik yang di geluti oleh para siswa. Pada skala regional beberapa siswa sman2 kupang adalah duta terpilih untuk gerakan anti narkoba di tingkat provinsi NTT,duta genre bahkan mantan Ketua Osis smandu kupang adalah salah satu perwakilan NTT dalam kegiatan tingkat nasional sebagai perwakilan OSIS. Disisi lain sebagai salah satu kegiatan ekstra kurikuler wajib, Gerakan Kepanduan atau Pramuka SMAN 2 Kupang juga telah mencetak prestasi gemilang sebagai juara 1 tingkat provinsi dalam kegiatan Raimuna. Secara reguler baik OSIS maupun Pramuka Smandu selalu melakukan inovasi dalam berbagai aspek berorganisasi guna menjawab tantangan zaman. Dimulai dengan persiapan kader muda calon pemimpin masa depan melalui latihan kepemimpinan tingkat dasar siswa, tingkat menengah hingga tingkat lanjutan. Bahkan berpartisipasi langsung menolong para korban bencana seroja lewat aktivitas peduli sesama dan aksi peduli kemanusiaan. Hal ini dimaksudkan agar siswa smandu memiliki rasa empati dan simpati terhadap sesama yang menderita di sekelilingnya, dengan satu keyakinan bersama kita bisa untuk melewati semuanya, ringan sama di pikul dan berat sama di jinjing. Pada aspek ini, organisasi bentukan berbasis keagamaan, seperti persatuan siswa kristen (persisten), persatuan siswa katholik (persiskat) dan organisasi Rohis (Rohani Islam), di berikan ruang yang seluasnya untuk melakukan proses pembentukan kharakter dan keimanan siswa, melalui kegiatan peribadahan siswa yang secara reguler dilaksanakan sekali dalam seminggu dengan   prinsip dari, oleh dan untuk siswa. Semua hal disiapkan oleh para siswa sendiri mulai dari persiapan liturgi, pembukaan peribadahan, penyiapan khotbah hingga doa penutup. Hal ini dimaksudkan agar siswa secara mandiri mampu menyeimbangkan  kecerdasan intelektual dan kecerdasan spiritualnya. Yang paling menarik dari tipikal ke-3 organisasi bentukan ini adalah kegiatan pertukaran mimbar dimana sekali dalam sebulan pemimpin khotbah adalah para pemuka lintas agama, hal ini dimaksudkan agar kebhinekaan itu bukanlah hanya lip service semata melainkan haruslah terwujud dalam keseharian hidup.para siswa, tenaga pendidik dan tenaga kependidikan lingkup smandu secara nyata dalam interaksi keseharian. Ini beberapa contoh dari semboyan Smandu dasyat.




Disiplin Siap, ini adalah semboyan kedua, dimana siswa diajarkan untuk menghargai waktu dan mampu membagi waktu secara baik untuk kegiatan akademik dan non akademik, belajar adalah wajib hukumnya, kebiasan membaca menjadi tuntutan keseharian, sehingga sudut baca dikembangkan agar siswa mampu meningkatkan wawasan dan pengetahuannya, sebagai upaya mempercepat kegiatan literasi maka smandu telah menjalankan club mata pelajaran dimana siswa dikelompokkan berdasarkan minat pada mapel yang dipilih, dengan panduan dari para instruktur guru yang berpengalaman maka siswa di bimbing untuk peningkatan prestasi akademiknya secara terus menerus. Di samping itu dalam rangka pengembangan minat dan bakat siswa maka terdapat beragam kegiatan pengembangan diri yang dapat dipilih antara lain: kegiatan latihan bela diri, klub futsal, klub basket, klub voli dsbnya, pada bidang ini siswa smandu di pacu untuk hiduo sehat dengan berolahraga dan bonusnya adalah prestasi mumpuni dalam berbagai kejuaraan dann perlombaan.

Semboyan ketiga adalah belajar pasti, inti dari pembelajaran adalah perubahan dan perubahan itu haruslah menuju ke arah yang lebih baik, smandu kupang memberikan ruang yang seluasnya dalam rangka pengembangan dan inovasi pembelajaran kekinian atau yang di kenal dengan istilah literasi digital, dimana telah disiapkan tiga titik hotspot yang bisa diakses secara gratis oleh seluruh siswa dalam rangka melek literasi digital, bahkan untuk siswa yang tidak mampu telah di siapakan sarana dan prasarana komputer yang bisa digunakan oleh para siswa secara gratis dengan pendampingan oleh guru ICT yg mumpuni pula. Hal ini telah membuahkan hasil dimana terdapat 2 orang siswi smandu Kupang menjadi yang terbaik pada saat pelaksanaan pelatihan jurnalistik tingkat sma sekota kupang, ini hanyalah salah satu contoh dari sekian banyak prestasi yang telah di cetak oleh siswa smandu kupang.

Dan semboyan yang terakhir adalah prestasi Ok. Pada titik ini smandu kupang adalah salah satu sekolah yang amat diperhitungkan karena prestasi akademik dan non akademik yang telah ditorehkan selama ini dengan jejeran puluhan piala, piagam dan sertifikat dari beragam perlombaan dan kejuaraan yang telah diikutinya. Pada titik ini  sesungguhnya pembelajaran itu akan terus berlangsung sepanjang kehidupan, sekolah hanyalah salah satu lembaga yang mendorong percepatan pengembangan potensi diri dan Smandu kupang bukan hanya mengembangkan potensi akademik melainkan non akademikpun mendapatkan perhatian yang teramat sehat sehingga cerdas dalam akademik berimbang dengan kecerdasan spiritual tanpa mengabaikan kecerdasan kreativitas dan kecerdasan emosial, semuanya menjadi penting dan smandu kupang juga menumbuhkan semangat kebhinekaan yang hakiki dimana perbedayaan yang adalah bukanlah sebagai sekat pemisah melainkan merupakan potensi unggulan yang akan terus dikembangkan menuju masa depan yang lebih baik dengan prinsip dasar bersama kita bisa...selamat ke - 38 tahun  Smanduku...Happy birthday my best school

Video Terkait :


Continue reading HUT KE-38, SMAN 2 KUPANG MEMBENTUK MINIATUR NKRI

Minggu, 07 November 2021

MEMBINGKAI LINGKUNGAN LEWAT WISATA PENGHIJAUAN

Foto : Samuel Adang

SMANDU MEMBINGKAI LINGKUNGAN HIDUP LEWAT "WISATA PENGHIJAUAN"


Panggilan untuk menjaga keselarasan dengan alam haruslah menjadi panggilan keseharian hidup, ganasnya dampak seroja mulai sangat terasa, tumbangnya pohon peneduh sekeliling kota kupang membuat udara siang terasa amat menyengat,seharian berbasahan dalam aktifitas berpeluh keringat akibat tingginya suhu rerata di atas 30 derajat celsius, maka panasnya kota karang makin amat terasa. 

Berdasarkan pengalaman diatas maka keluarga besar Sma Negeri 2 Kupang terpanggil untuk melakukan gerakan penghijauan pesisir pantai teluk Kupang yang dikemas dengan nama Smandu ekowisata "wisata penghijauan pesisir pantai. 

Kegiatan ini di kemas dengan sederhana dimana satu orang peserta membawa 1 anakan pohon umur panjang, dengan total anakan terkumpul sebanyak 65 anakan pohon.

Kegiatan  Wisata ini bertujuan untuk membangkitkan semangat kepedulian civitas akademik khususnya guru  SMA N 2 Kupang pada lingkungan alam sekitarnya, sekaligus sebagai ajang menyongsong HUT SMANDU yang ke 38 tahun, sebagai bentuk merekatkan kebersamaaan sesama rekan sejawat, 

maka dengan penuh kesadaran di pilihlah pantai Pulau Kera sebagai pusat penanaman anakan dimaksud, yang  di laksanakan pada tanggal 6 november 2021.

Kemasan yang dibuat adalah menikmati indahnya alam laut pesisir kota kupang, faktanya teluk kupang amatlah indah bila dinikmati dari tengah laut, menggunakan kapal kayu bercampur viber dengan 2 mesin berkapasitas 5 grooston, perjalanan dimulai dari galangan kapal rakyat pantai Sulamanda desa Mata Air Tarus, Kecamatan Kupang Tengah, tepat jam 10.00 wita, dimulai dengan perpindahan penumpang dari pesisir pantai menggunakan speed boat kapasitas 15 sampai 20 penumpang menuju kapal utama berkapasitas 80 orang, banyak cerita saat gelombang menghantam dan penumpang tercebur kedalam air laut, humm amat berkesan, ada yg tersenyum bahkan tersipu sampai tertawa terbahak-bahak. Dan perjalan mengelilingi pantai teluk Kupangpun dimulai, sebagian berada di tempat duduk penumpang, yang lain berada di atas dek kapal bahkan depan buritan kapal, dan beburan ombakpun mulai menderu perlahan menghantam dalam goyangan yang berirama, alunan musik pun perlahan mulai mengisi waktu, saat lagu yang menggoda mengiris kaki untuk mulai menghentak hari dalam irama yang terus bersahutan. Dan satu persatu pesisir pantaipun mulai terjamah, indahnya tebing karang pesisir pantai Bipolo, berlanjut ke bagan Apung pesisir Sulamu, indahnya pulau Burung dengan tanaman menghijau di atasnya bercampur jernih membirunya air laut di sekelilinya dan akhirnya perhentian pertama di Pantai Pulau Kera. 

Dari kejauhan terlihat hamparan pasir putih mengelilingi, sesaat jangkar di labuhkan dan satu persatu penumpang secara bergelombang mulai berpindah ke perahu Boat bersama anakan pohon penghijauan yang siap di tanam, kala kaki terpijak pada  pesisir pantai pasir putih Pulau Kera maka godaan untuk melakukan scuba diving dan renangpun tak bisa di hindari, maka keselurah peserta ekowisata lingkungan Smandu Kupangpun mulai menceburkan diri dan menikmati pesona air laut yang membiru langit. Selanjutnya prosesi penanaman anakan penghijaupun di mulai, satu persatu mulai menyiapkan lubang tanam dengan diameter lubang 60 cm dan kedalaman 60 cm, dan beragam anakanpun mulai di keluarkan dari polyback dan di lakukan penanaman secara masal mengelilingi sepanjang pantai Pulau Kera, setelah itu dengan air kemasan yang telah dipersiapkan satu persatu peserta mulai melakukan penyiraman awal anakan yang telah di tanam. 

Dan waktupun terus bergerak dan pesertapun mulai bergerak kembali menuju pesisir pantai Hansisi Pulau Semau, sebagai spot ke-2 perhentian, ternyata air lautpun lebih membiru dengan kadar air asin yang tinggi tak menyurutkan semangat peserta ekowisata lingkungan Smandu untuk menikmati matahari di penghujung hari, ternyata sunset di penghujung hari pantai Hansisi amatlah indah dengan deburan ombak membayang senja.

Pada akhirnya semua berbalik menyusuri pesisir teluk Kupang dari arah pelabuhan Tenau, pantai Oeba, pantai Kelapa Lima, pantai Manikin dan berakhir di Pantai Sulamanda saat malam menjelang, dan bagan apung berhiaskan lampu pijar mulai menghiasi malam seputaran teluk kupang, hummm amat sangat menggoda saat rombongan ikan terbang mulai melompat memenuhi seputaran bagan apung, hummm sangat mempesona, sembari menghaturkan rasa syukur kepada Sang khalik karena kami keluarga besar SMA Negeri 2 kupang diberi kesempatan untuk ikut memelihara dan memulihkan Alam.HBD smandu ku....Hbd Almamaterku...(Humas Yana Mage)

Video terkait lainnya : 





Continue reading MEMBINGKAI LINGKUNGAN LEWAT WISATA PENGHIJAUAN